Jumat, April 26, 2024
BerandaIndexTNI & POLRISafari Shalat Jum’at, Dandim 0815/Mojokerto Ucapkan Terima Kasih Pelaksanaan Pilkada Berlangsung Damai

Safari Shalat Jum’at, Dandim 0815/Mojokerto Ucapkan Terima Kasih Pelaksanaan Pilkada Berlangsung Damai

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Pelaksanaan Pilkada Kabupaten Mojokerto tanggal 9 Desember 2020 yang berlangsung aman, dan damai tidak terlepas dari peran serta ulama, tokoh agama dan masyarakat. Peran serta segenap tokoh ini sangat membantu tugas TNI – Polri dan Pemda dalam mewujudkan situasi yang kondusif.

Demikian disampaikan Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, S.H., saat melaksanakan silaturahmi yang dikemas dalam Safari Shalat Jum’at di Masjid Al-Ishlah, Desa Puri, Kecamatan Puri Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Jum’at (18/12/2020).

Dandim 0815 ini menambahkan bahwa Pilkada Kabupaten Mojokerto juga tidak hanya berlangsung dengan aman, damai dan sejuk namun sehat, karena dalam pelaksanaannya berpedoman pada protokol kesehatan Covid-19 yang menjadi atensi Pemerintah.

“Kami selaku Dandim sekaligus mewakili Forkopimda, sangat berterima kasih atas partisipasi aktif para ulama, tokoh agama, dan segenap komponen masyarakat, sehingga situasi paska Pilkada tetap kondusif,” tandas pria kelahiran Purbalingga Jawa Tengah.

Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, S.H., yang akrab dengan sapaan Pak Dwi ini, berharap para ulama dan tokoh agama serta tokoh masyarakat tidak pernah bosan berpartisipasi aktif untuk mewujudkan situasi Kamtibmas, sehingga masyarakat tidak terpancing dengan situasi kondisi saat ini yang berupaya memecah belah Kamtibmas.

Sekali lagi, lanjutnya, kami bersama Kapolres dan Unsur Forkopimda, mengajak segenap masyarakat Mojokerto untuk mempertahankan situasi Mojokerto yang kondusif.

“Harapan kami kepada tokoh agama, tokoh masyarakat dan segenap elemen masyarakat mempertahankan Mojokerto yang aman dan sejuk, karena ketertiban masyarakat Mojokerto menjadi percontohan Kamtibmas bagi kota-kota lain,” ujarnya.

Tak lupa, pada kesempatan tersebut, Dandim 0815 juga menghimbau, agar semua pihak selalu mentaati protokol kesehatan dan menghindari kerumunan, karena setiap hari di Kabupaten Mojokerto tingkat penyebaran Covid 19 masih relatif tinggi.

Sementara, Takmir Masjid Al-Ishlah, Ustadz Purnomo pada kesempatan tersebut, menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan silaturahmi Dandim 0815/Mojokerto beserta Staf. “Semoga silaturahmi antara Ulama dan Umara ini akan tetap terjalin,” ucapnya.

Penyerahan cindera mata dan foto bersama menjadi penutup dalam kegiatan Safari Shalat Jum’at Dandim 0815/Mojokerto di Masjid Al-Ishlah, Puri. Turut serta mendampingi Dandim 0815 pada kegiatan tersebut, Pasi Intel Kodim 0815/Mojokerto Lettu Cba Kurniawan Junaedi, Danramil 0815/04 Puri Kapten Arh Aries Tiyono, Kapolsek Puri Iptu Sri Mulyani, S.H., dan Sekcam Puri Suhartono, S.H.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments