Jumat, April 19, 2024
BerandaIndexTNI & POLRIDandim 0815/Mojokerto Bagikan Sembako Kepada Masyarakat Yang Belum Tercover Bantuan Pemerintah

Dandim 0815/Mojokerto Bagikan Sembako Kepada Masyarakat Yang Belum Tercover Bantuan Pemerintah

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Dandim 0815/Mojokerto, Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, SH., membagikan paket sembako kepada masyarakat tidak mampu, yang terdampak virus corona di Koramil 0815/08 Dawarblandong.

Ia berharap, pembagian sembako ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat terdampak di tengah pandemi virus corona (Covid-19).

“Hari ini kita laksanakan bakti sosial, memberikan bantuan terhadap masyarakat kurang mampu yang terdampak Covid-19,” kata Dandim 0815/Mojokerto, Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, SH., kepada wartawan, Senin (11/05/2020).

Ia menjelaskan, batuan sembako yang didistribusikan kepada masyarakat itu sesuai dengan data Babinsa yang mendata masyarakat kurang mampu ke desa-desa.

Diutamakan masyarakat yang memang benar-benar belum mendapat bantuan dari pemerintah, seperti masyarakat yang kehilangan pencarian akibat penyebaran Covid-19 yang merupakan masyarakat miskin baru yang belum terdata di daerah.

“Setiap hari saya sudah perintahkan para Babinsa untuk mendata masyarakat kurang mampu, terutama masyarakat yang lolos dari pemberian bantuan sosial yang diberikan oleh pemerintah,” jelas Dandim.

Sementara, lanjut Dandim, dari hasil pendataan Kodim 0815/Mojokerto, sekitar 350 Kartu Keluarga (KK) kurang mampu terdampak Covid-19 yang belum tercover oleh pemerintah daerah yang tersebar di 18 Kecamatan.

“Masyarakat yang terdampak Covid-19, dan belum tersentuh oleh pemerintah dari pendataan kami sekitar 350 KK yang tersebar di seluruh Kecamatan yang ada di Kota maupun di Kabupaten Mojokerto,” ungkapnya.

Tak hanya memberikan paket sembako kepada masyarakat yang terdampak, Dandim 0815/Mojokerto yang juga menjabat sebagai Wakil ketua 1 Gugus tugas Covid-19 Kabupaten Mojokerto itu juga akan mengajukan data masyarakat kurang mampu yang tidak tercover oleh pemerintah agar mendapatkan bantuan.

“Untuk jangka panjangnya data-data yang belum tercover tersebut kita akan koordinasikan dengan pemerintah daerah, agar kedepan mereka bisa mendapatkan sembako tersebut, karena dampak Covid-19 ini menyebar secara luas, mungkin belum tercover oleh pemerintah karena tempat tinggal mereka di pedalaman,” tandasnya.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments