Sabtu, April 20, 2024
BerandaIndexKesehatanPemkot Mojokerto Gandeng TNI-Polri Lakukan Rapid Test Massal

Pemkot Mojokerto Gandeng TNI-Polri Lakukan Rapid Test Massal

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Dalam rangka kewaspadaan Covid-19, Pemkot Mojokerto bersama TNI-Polri melaksanakan pemeriksaan Rapid Tes Massal, di sejumlah lokasi di wilayah Kota Mojokerto, Jawa Timur, Sabtu (09/05/2020) malam.

Kegiatan yang diselenggarakan Dinas Kesehatan Kota Mojokerto dihadiri Walikota Mojokerto, Hj. Ika Puspita Sari, SE., Dandim 0815/ Mojokerto diwakili Danramil 0815/19 Magersari Kapten Inf Desto Jumeno, Kapolres Mojokerto Kota AKBP Bogiek Sugiyarto, SH, S.IK., MH., Wakil Wali Kota Mojokerto H. Achmad Rizal Zakaria, Ka Dinkes Kota Mojokerto, Dra. Christiana Indah WW, Apt., M.Si., Ka Satpol PP Kota Mojokerto, Heryana Dodik Murtono, S.STP., M.Si., Danramil 0815/01 Pralon, Kapten Inf Budiyono, Sekertaris Dinkes Kota Mojokerto, Kabid P2P Dinkes Kota Mojokerto dr. Farida Mariana.

Kegiatan diawali apel pengecekan personel di Kantor Dinkes Kota Mojokerto dilanjutkan pendataan dan rapid test bagi pengunjung di WTF Kaffe, Makopi, Wako Kaffe, Pralon Kota Mojokerto, oleh Petugas Dinkes dan RSUD Kota Mojokerto.

Saat berlangsungnya Rapid Test,
Walikota Mojokerto didampingi Kapolresta, Danramil 0815/19 Magersari, Kasatpol PP Kota Mojokerto, mengungkapkan, pemeriksaan rapid tes massal dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kewaspadaan Covid-19 di Kota Mojokerto.

Masih kata Walikota, kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan sekaligus penertiban Surat Edaran Wali Kota dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Mojokerto.

Ditambahkan Walikota, kegiatan seperti ini tidak sekedar di kaffe-kaffe, akan tetapi juga akan dilakukan di tempat-tempat perbelanjaan dan pusat kerumunan masa yang lain.

Sementara Dandim 0815/Mojokerto melalui Danramil 0815/19 Magersari Kapten Inf Desto Jumeno, mengungkapkan, pihak Kodim 0815/Mojokerto, mendukung sepenuhnya setiap upaya yang dilakukan Pemda dalam rangka memutus mata rantai Covid-19.

“Untuk kegiatan Rapid Test Massal di Kota Mojokerto ini, Kodim 0815 mengerahkan sedikitnya 20 personel dari Koramil Pralon, Magersari dan Koramil lainnya,” terangnya.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments