Jumat, April 19, 2024
BerandaPemerintahanHj. Andi Ruskati: Putus Mata Rantai Corona, Patuhi Anjuran Pemerintah

Hj. Andi Ruskati: Putus Mata Rantai Corona, Patuhi Anjuran Pemerintah

Bagikan Masker, Hand Sanitizer serta Menyediakan Tempat Cuci Tangan Umum di Pasar

MAMUjU (Sulbar),Xtimenews.com – Untuk mencegah penularan Corona (Covid -19), Ketua Tim Penggerak PKK Sulbar, Hj. Andi Ruskati Ali Baal, didampingi Asisten III Bidang Administrasi Djamila, lakukan pembagian masker, hand sanitizer serta menyediakan tempat cuci tangan umum, di pasar lama dan baru, di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar),Rabu, 15/04/ 2020.

Bantuan yang dibagikan ini, merupakan donasi dari pengurus TP PKK , Dharma Wanita Persatuan (DWP) serta Badan Kontak Majelis Taklim, yang diserahkan kepada kepala pasar.

Kemudian, masker dan hand sanitizer dibagikan kepada para pedagang, yang rentan dari bahaya virus covid -19, karena selalu berada di luar rumah dan bertemu pelanggan.

“Penyerahan bantuan ini, memang hanya difokuskan di pasar, karena pasar merupakan
tempat keramaian dimana banyak orang yang melakukan transaksi jual beli.

Menurut Ketua TP PKK Sulbar, ini dilakukan sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kami memiliki rasa peduli kepada bapak dan ibu yang datang dan pergi di pasar ini, terutama para pedagang,” tegas Ruskati.

Di sela-sela penyarahan bantuan, Hj Andi Ruskati, juga melakukan sosialisasi cara mencuci tangan yang benar kepada pelanggar pasar, sebagaimana pedoman cuci tangan yang benar, yang disediakan di tempat cuci tangan umum.

“Saya menghimbau, agar mematuhi anjuran yang dikeluarkan pemerintah seperti, menjaga jarak dalam keramaian, jangan lupa untuk selalu mencuci tangan jika ingin beraktivitas diluar rumah serta pakai masker, agar terhindar dari virus covid -19,” pungkas Ruskati. (son/den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments