Jumat, April 26, 2024
BerandaIndexHeadline11 Pelajar Pembolos di Kota Mojokerto Terjaring Razia, Petugas Temukan Tisu Magic

11 Pelajar Pembolos di Kota Mojokerto Terjaring Razia, Petugas Temukan Tisu Magic

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Mojokerto melakukan razia pelajar yang membolos sekolah. Sebanyak 11 pelajar yang digaruk dari warung tempat mereka membolos, Kamis (16/1/2020).

Dari 11 pelajar itu petugas menemukan obat kuat lelaki berupa tisu magic di tas salah satu pelajar, selain itu petugas juga menemukan grup porno salah satu medsos hampir di seluruh ponsel milik pelajar.

“kita periksa ada beberapa HP milik pelajar yang berisi group WhatsApp bernama Loss Wong Lang. Grup tersebut berisi konten video porno. Dan di tas salah satu pelajar juga kita temukan Tisu Magic, entah itu digunakan untuk apa masih kita periksa,” ungkap Sekertaris Satpol PP Kota Mojokerto, Sugiono, kepada wartawan usai melakukan pemeriksaan para pelajar di Kantor Satpol PP Kota Mojokerto, Kamis (16/01/2020).

Kata dia, razia rutin pelajar bolos gencar dilakukan oleh Satpol PP sesuai dengan Perda dan Perwali tentang tentang wajib belajar.

“Kita mendapatkan informasi dari masyarakat banyak pelajar membolos. Atas laporan itu kami menerjunkan personil untuk memantau di lapangan dan langsung kita tidak lanjut,” ujarnya.

Pelajar yang diamankan petugas akan di panggil para orang tua mereka dan akan dilakukan bimbingan konseling.

“Mereka akan dibina dan kita datangkan orang tua dan gurunya,” tandasnya.

Para pelajar yang membolos tersebut terjaring razia Satpol PP di warung dekat Taman Narkoba di Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto. Mereka masih berseragam lengkap dan langsung dibawa ke kantor Satpol PP beserta sepeda motornya.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments