Rabu, April 24, 2024
BerandaIndexTNI & POLRIBabinsa Koramil 0815/03 Sooko Dampingi Petani Panen Padi

Babinsa Koramil 0815/03 Sooko Dampingi Petani Panen Padi

MOJOKERTO, Xtimenews.com – Babinsa Koramil 0815/03 Sooko Kodim 0815 Mojokerto Pelda Sunaryo turun langsung mendampingi petani panen padi di Desa Modongan, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Senin (26/08/2019).

Panen padi varietas Ciherang di lahan seluas 5.000 meter atau 0,5 hektar milik Haryono, anggota kelompok tani (Poktan) Margo Tani, Dusun Tangkil Desa Modongan tersebut, dilakukan secara manual dengan bantuan buruh tani dari desa sekitar.

Pelda Sunaryo mengungkapkan, perkiraan gabah yang dihasilkan dalam panen padi tersebut mencapai tiga setengah ton. Berarti produktivitas padi dalam satu hektar sebanyak tujuh ton. Namun itu belum dikurangi manakala terjadi penyusutan.

“Untuk harga gabah kering panen (GKP) di tingkat petani saat ini berada di kisaran Rp 4.600,- per kilogram. Sedangkan harga gabah kering giling (GKG) antara Rp 4.900,- hingga RP 5.100,- akan tetapi harga tersebut bisa berubah sewaktu-waktu,” ungkapnya.

Terpisah Danramil 0815/03 Sooko Kapten Inf Hari Subiyanto, mengungkapkan, aktivitas pendampingan merupakan bagian tugas dan tanggungjawab Babinsa dalam upaya khusus ketahanan pangan guna membantu petani mewujudkan swasembada pangan sesuai yang diprogramkan pemerintah.

Danramil berharap dengan turunnya Babinsa ke lapangan, selain memberikan motivasi juga mampu mengidentifikasi setiap kendala dan hambatan yang dihadapi petani guna dicarikan solusi mengatasinya. “Namun tentunya dalam pelaksanaannya dikoordinasikan dengan PPL dan Poktan,” pungkas pria kelahiran daerah Matraman.(den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments