Sabtu, April 20, 2024
BerandaPemerintahanPokja AMPL Rapat Koordinasi, Topik Berikut Yang Dibahas

Pokja AMPL Rapat Koordinasi, Topik Berikut Yang Dibahas

SIDRAP, Xtimenews.com – Kelompok Kerja Air Minum dan Penyehatan Lingkungan (Pokja AMPL) Kabupaten Sidrap, Jumat (12/7/2019), melaksanakan rapat koordinasi di Ruang Rapat Kantor Bappelitbangda Sidrap.

Rapat dipimpin Plt Kepala Bappelitbangda Sidrap, A Muhammad Arsjad, diikuti seluruh anggota Pokja AMPL Sidrap yang berasal dari OPD terkait Pemkab Sidrap.

Hadir selaku narasumber, Helmi Gozali dan Muchyidin, tenaga ahli program PAO SAIIG. PAO SAIIG merupakan program hibah Australia-Indonesia untuk pembangunan sanitasi.

Dalam rapat koordinasi dibahas perlunya regulasi dalam bentuk perda serta kelembagaan yang jelas dalam pengelolaan air limbah di Kabupaten Sidrap.

“Perda mengatur ke dalam dan keluar sehingga pengolahan air limbah lebih sinergis, terpadu dan berkelanjutan,” jelas Muchyidin.

Adapun kelembagaan, imbuh Muchyidin, targetnya membentuk atau mengembangkan Organisasi Pemberi Layanan yang otonom.

“Kelembagaan juga memberi batasan sekaligus memaksimalkan peran regulator, operator dan masyarakat,” kuncinya.(Dar/den/gan)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments